2014 Playoff Predict (Conference Finals)

18.19

   Ronde final di masing-masing wilayah NBA tahun ini mempertemukan dua klub dengan kekuatan setara. Di wilayah barat sang juara bertahan San Antonio Spurs akan ditantang peringkat kedua musim reguler Oklahoma City Thunder. Bagi Thunder ini adalah titik kebangkitan setelah tahun lalu gagal mencapai final wilayah. Sementara di wilayah timur pertemuan tahun lalu antara Indiana Pacers dan Miami Heat terjadi kembali. Pada 2013 Heat mampu menyingkirkan Pacers. Lalu bagaimana kans masing-masing tim saat ini?

WESTERN FINAL
San Antonio Spurs - Oklahoma City Thunder

Spurs in 6
   Performa San Antonio Spurs mulai membaik. Tim Duncan cs berhasil melaju ke final wilayah setelah menghentikan laju Portland Trail Blazers 4-1. Hasil tersebut menjadi peningkatan bagi Spurs yang sebelumnya hanya menang 4-3 melawan tim peringkat terbawah di ronde awal playoff.
   Sementara Oklahoma City Tunder bisa bernafas lega lantaran mampu menyudahi perlawanan Los Angeles Clippers dalam 6 game saja. Namun Kevin Durant dkk patut waspada, pasalnya mereka harus berhadapan dengan San Antonio Spurs yang punya reputasi lebih baik dalam sejarah.
  Terakhir kali Thunder mencapai final adalah pada 2012 yang lalu, saat itu mereka harus mengakui keperkasaan Miami Heat. Tak jauh beda Spurs yang menjuarai wilayah barat musim lalu juga disingkirkan Miami Heat di partai final.
   Untuk tahun ini Spurs motivasi pasukan Gregg Popovich meningkat, tentunya mereka ingin menebus kegagalan di final tahun lalu. Secara materi Spurs sedikit unggul dari Thunder, meski sebenarnya Thunder diperkuat MVP tahun ini Kevin Durant. Kemungkinan Spurs akan memenangi seri ini dalam 5 atau 6 game saja.

EASTERN FINAL
Indiana Pacers - Miami Heat

Pacers in 7
   Indiana Pacers berhasil menduduki puncak klasemen reguler wilayah timur. Namun tak disangka mereka nyaris tersingkir di ronde pembuka babak playoff menghadapi peringkat kedelapan Atlanta Hawks. Belajar dali pengalaman Pacers tak mau meremehkan lawan, alhasil mereka mampu melaju ke final wilayah timur seiring dengan keberhasilan mengalahkah Washington Wizards pada game ke enam.
   Tak perlu bersusah payah Miami Heat langsung mengunci tiket final wilayah timur dalam lima game. Total sepanjang playoff tahun ini mereka baru kalah satu kali. Ini merupakan modal positif bagi LeBron James cs. Hanya saja kali ini mereka harus kembali berhadapan dengan lawan yang sama dengan tahun lalu Indiana Pacers. Bedanya kini siuasinya jauh berbeda, posisi reguler Pacers lebih baik ketimbang Heat.
   Meskipun tahun lalu Heat berhasil melangkahi Pacers dan menjuarai NBA nampaknya kali ini Heat bisa terjegal bila kurang hati-hati. Pada playoff kali ini Heat mengincar Three Peat, hal yang akan mengkokohkan dinasti baru mereka. Sementara Pacers tentu ingin menebus kegagalan sebelumnya. Ini berarti motivasi kedua kubu sama-sama kuat. NBA reader mempredikisi Final Wilayah Timur kali ini akan kembai berlangsung dalam 7 game. Dan Pacers punya kans besar untuk memenanginya.

You Might Also Like

0 komentar